Selamat Datang

TIK

Minggu, 28 November 2010

Proteksi Dokumen pada OpenOffice Calc

Terkadang pada saat kita membuat sebuah dokumen di kantor, ada rasa was – was dalam hati. Khawatir ada orang yang iseng dengan pekerjaan kita. Walaupun mungkin nanti diberitahukan oleh pelaku. Namun hal itu pasti akan membuat jengkel karena kita harus menghabiskan waktu untuk mengulang pekerjaan yang sudah kita kerjakan.
Untuk mengantisipasi kejadian tersebut, dalam OpenOffice.org Calc disediakan menu untuk melindungi hasil pekerjaan kita agar tidak diubah sembarangan oleh tangan – tangan jail yang mungkin sewaktu – waktu menimpa kita.
Ada beberapa cara untuk melindungi dokumen yang sudah kita kerjakan, yaitu :
1. Dokumen tidak bisa dibuka, sebelum memberikan password
Cara untuk melindungi dokumen openoffice.org Calc yang pertama ini dapat dilakukan dengan cara sebagai berikut :
- Buatlah sebuah dokumen
- Save As
- Gunakan Ekstensi *.ods
- Centang pada pilihan Save With Password

- Save
2. Dokumen bisa dibuka, tetapi tidak bisa mengeditnya sama sekali sebelum memberikan password.
Untuk cara yang ini, dapat dilakukan dengan langkah – langkah berikut ini :
- Buatlah sebuah Dokumen
- Klik Edit | Changes | Record
- Klik Edit | Changes | Protect Record
Kita dapat menerima perubahan yang dilakukan oleh tangan – tangan jail tersebut atau pun menolaknya. Hal itu dapat dilakukan dengan cara :
- Klik Edit | Changes | Protect Record
- Klik Edit | Changes | Accept or Reject
- Klik Accept, jika kita menerima perubahan itu
- Klik Reject, untuk menolaknya.
3. Dokumen bisa dibuka dan bisa mengedit sebagian.
Selain cara yang pertama dan yang kedua, ada juga proteksi dengan cara yang ketiga. Cara yang ketiga ini dapat dilakukan dengan :
- Buatlah Dokumen baru
- Blok Cell yang nantinya tidak akan dilindungi

- Klik kanan | Format Cells…


- Hilangkan tanda centang pada pilihan Protected
- Klik Tools | Protect Document | Sheet
ooooOOO Selamat Mencoba OOOoooo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar